Testimoni ahli: tips dapat nilai bagus saat tes teori OSN Bio
Halo teman-teman!
Tidak terasa OSN sudah tinggal beberapa hari lagi. Untuk itu ada baiknya kalian mulai menyusun strategi dari sekarang supaya performa kalian maksimal saat OSN. Berikut ini saya ingin berbagi tips mengerjakan soal tes teori OSN. Sebelumnya apakah kalian sudah tau tipe soal teori OSN nanti seperti apa? Jadi, soal teori OSN terdiri dari 2 paket soal, A dan B, masing-masing terdiri dari 50 soal dengan 4 pernyataan pada setiap soal, sama seperti soal OSP. Masing-masing paket soal dikerjakan selama 3 jam, pagi hari untuk paket A dan siang hari untuk paket B.
TIPS SEBELUM TES
Hari-hari menjelang OSN, membaca textbook sudah kurang efektif lagi karena materi yang diujikan sangat luas dan tidak dapat diprediksi. Seharusnya hal ini dilakukan jauh-jauh hari sebelum OSN. Jadi alangkah baiknya jika kalian perbanyak latihan soal dan mempelajari hanya pada bagian/konsep yang belum kalian pahami
Lakukanlah simulasi mengerjakan tes teori 2 atau 3 hari sebelum OSN sebagai pemanasan untuk melatih ketahanan kalian saat mengerjakan tes, karena percayalah mengerjakan 2 paket soal teori yang masing-masing 50 soal dalam waktu 2 kali 3 jam dalam sehari itu cukup melelahkan
Sehari sebelum OSN sebaiknya kalian gunakan untuk istirahat yang cukup dan tidak makan makanan yang dapat mengganggu perut anda saat pengerjaan tes nanti
Siapkan alat tulis berupa pensil 2B dan penghapus. Lebih baik kalian menyiapkan 2 atau 3 pensil yang telah diraut agar tidak membuang waktu untuk meraut pensil saat mengerjakan tes nanti. Rautan pensil jangan terlalu runcing karena akan memakan waktu lama untuk menghitamkan jawaban. Jangan lupa juga untuk membawa penggaris, kalkulator dan papan untuk membantu dalam pengerjaan soal.
Siapkan juga jam tangan sebagai antisipasi jikalau di ruang tes nanti tidak terdapat jam dinding dan jaket/sweater jikalau ruang tes nanti terasa dingin.
Beberapa menit sebelum tes biasanya diberikan waktu untuk ke toilet, gunakan waktu ini sebaik-baiknya karena saat mengerjakan tes biasanya sudah tidak boleh izin ke toilet lagi
Saat tes berlasung kalian diperbolehkan untuk membawa minuman dan makanan ringan asalkan tidak mengganggu peserta yang lain, coklat misalnya. Kalian dapat membawanya untuk menghilangkan rasa haus, lapar dan ngantuk saat mengerjakan tes.
TIPS SAAT MENGERJAKAN TES
Kerjaan terlebih dahulu bagian yang menurut kalian bisa kalian kerjakan dalam waktu yang lebih singkat. Kalau saya biasanya mengerjakan dari botani, zoologi, etologi, ekologi, biosistematika, lalu bisemol dan yang terakhir genetika. Saya mengerjakan biselmol dan genetika pada saat terakhir karena menurut saya bagian tersebut membutuhkan waktu yang lama.
Hitamkan jawaban dengan tegas agar dapat dibaca oleh scanner
Sebaiknya langsung hitamkan jawaban pada lembar jawab sesaat setelah mengerjakan setiap nomor soal, jangan kerjakan semua nomor dahulu pada lembar soal baru kalian pindahkan pada lembar jawaban di saat-saat terakhir, karena percayalah menghitamkan jawaban membutuhkan waktu yang lebih lama dari yang kalian kira.
Jika kalian melihat soal dengan narasi yang panjang, kalian bisa baca pernyataan terlebih dahulu baru membaca narasi soal agar kalian tahu apa yang harus kalian cari pada narasi atau pada grafik
Jika kalian menemui soal yang menurut kalian membutuhkan waktu lama untuk dikerjakan, sebaiknya lewati saja dan beri tanda pada soal tersebut untuk dikerjakan di saat terakhir. Ada baiknya kalian tembak saja terlebih dahulu, BBBB atau SSSS, apapun karena jawaban apapun memiliki peluang yang sama untuk benar, untuk antisipasi jikalau pada saat terakhir kalian tidak sempat mengrjakan kembali soal tersebut
Jika kalian menemui pernyataan yang susah sehingga kalian bingung untuk menjawab B atau S, jangan terlalu dipikir panjang, langsung saja tembak B atau S. Jangan lupa tanda soal atau pernyataan tersebut jika pada saat terakhir masih sempat mengerjakan kembali. Berikut ini beberapa strategi ‘penembakan’ saya jika menjumpai hal tersebut
Kalimat pernyataan terstruktur dan meyakinkan --> B
Kalimat pernyataan mencurigakan --> S
Pernyataan berupa hafalan --> B
Penyataan genetika yang berupa hitungan --> B
Pada pernyataan terdapat kata ‘mungkin’, ‘dapat’, ‘bisa jadi’ --> B
Pada pernyataan terdapat kata ‘pasti’, ‘semua’, ‘selalu’ --> S
Tidak bisa menemukan keterkaitan pernyataan dengan soal/grafik --> S
Clueless --> B
INGAT, ini hanya strategi jika kalian benar-benar tidak mengerti jawaban dari pernyataan tersebut. Jangan sampai terbawa dalam pengerjaan semua soal!
Tidak ada sistem minus, jadi semua nomor sebaiknya dijawab. Jika pada 5 sampai 10 menit terakhir masih ada beberapa soal yang kosong langsung saja tembak BBBB atau SSSS, apapun terserah kalian.
Jangan terlalu terburu-buru saat mengerjakan tes, waktu 3 jam itu lumayan lama jika kalian gunakan dengan baik. Tetap baca dengan baik kalimat soal!
Jangan gugup, jika kalian merasa gugup, coba tarik nafas panjang, tahan, lalu buang keras-keras, biasanya ini membantu untuk saya.
Jangan sampai merasa ngantuk sehingga konsentrasi kalian berkurang saat mengerjakan tes, kalian bisa coba mengemut permen atau coklat untuk mencegah rasa ngantuk saat mengerjakan tes.
Jadi, itulah beberapa gambaran pelaksaan tes teori dan tips yang dapat saya berikan. Boleh saja kalian memakai strategi kalian sendiri jikalau menurut kalian itu lebih baik, karena setiap orang mungkin punya cara yang berbeda-beda untuk menghadapi tes teori osn nanti. Tetaplah semangat dan berikan yang terbaik saat osn nanti!
Good luck!